UIN Salatiga Teken Penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan Pemkot Salatiga, UNUGIRI Bojonegoro, dan Dompet Dhuafa Jateng

Pada Kamis, 12 Oktober 2023, di Ruang Rapat Utama Gedung KH. Hasyim Asy’ari Kampus 3 Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga, diadakan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara UIN Salatiga dengan Pemerintah Kota Salatiga, Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI) Bojonegoro, dan Dompet Dhuafa Jawa Tengah. Acara tersebut dihadiri oleh Pimpinan instansi terkait beserta rombongan dan tamu undangan dari jajaran pimpinan UIN Salatiga. Acara dipandu oleh Agus Setiyoko, M.Pd. dari dan dimulai pukul 08.00 WIB dengan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan doa bersama. Berikutnya disampaikan sambutan dari Dompet Dhuafa Jawa Tengah oleh Zaini Tafrikhan, dilanjutkan dengan sambutan dari Rektor UNUGIRI Read more

Kunjungan LP2M IAIN Palopo ke LP2M UIN Salatiga

Rabu, 27 September 2023, bertempat di Rumah Jurnal Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga, LP2M UIN Salatiga menerima kunjungan dari rombongan LP2M IAIN Palopo. Rombongan berjumlah empat orang dan diterima oleh pimpinan, kapus, dan staf LP2M UIN Salatiga. Hammam, Ph.D. selaku ketua LP2M UIN Salatiga memberikan sambutan selamat datang kepada LP2M IAIN Palopo dan menyampaikan paparan tentang PKM Unggul menuju Kampus Bereputasi Internasional. Berikutnya disampaikan sambutan dari ketua LP2M IAIN Palopo, Dr. Fauziah Zainuddin, M.Pd tentang rasa terima kasih atas sambutan dari UIN Salatiga dan harapan kerjasama kedepan antara UIN Salatiga dengan IAIN Palopo. Acara dilanjutkan dengan sharing session antara UIN Read more

Perkuat Kerja Sama Luar Negeri dan Kurikulum, UIN Salatiga Lakukan Kunjungan ke UNIMAS, Malaysia

Serawak Malaysia, Kamis, 08 September 2023. Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga dan Universiti Malaysia Serawak (UNIMAS) berkomitmen untuk meningkatkan mutu pengabdian dan penelitian bersama dalam bidang pendidikan Islam, bahasa dan komunikasi, serta ekonomi. Selain itu kedua kampus bersepakat untuk melakukan pertukaran dosen, mahasiswa, dan tenaga akademik. Kesepakatan tersebut telah dituangkan dalam naskah kerjasama yang telah ditandatangani oleh Prof. Dr. Zakiyuddin, M.Ag, rektor UIN Salatiga dan Prof Datuk Doktor Mohamad Kadim bin Suaidi, Vice Chancellor UNIMAS, di ruang rapat gedung Chancelori UNIMAS, pukul 10.00 waktu setempat. dalam waktu dekat akan  ditindaklanjuti dengan beberapa agenda dari kedua kampus antara lain, global classroom, Read more