Orientasi Mahasiswa Asing di Kampus UIN Salatiga

Kamis, 5 September 2024. Dalam rangka menyambut mahasiswa asing dari berbagai negara, LP2M UIN Salatiga menyelenggarakan orientasi mahasiswa baru 2024/2025 secara langsung dan virtual. Acara ini, di hadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Ketua LP2M, Kepala Bagian Kerjasama Internasional, Bagian Layanan Akademik, Bagian Perpustakaan dan mahasiswa asing dari berbagai negara. Dalam orientasi ini, terdapat beberapa mahasiswa asing yang datang secara langsung di rumah jurnal, diantaranya ada beberapa mahasiswa SID Filipina, Yaman, dan Thailand.

Acara ini, dimulai dengan sedikit sambutan dari Ibu Kepala Bagian Kerjasama Internasional UIN Salatiga, “Selamat datang, bagi teman teman mahasiswa asing baru di kampus UIN Salatiga. Kami berharap teman teman dapat melaksanakan perkuliahan nyaman dengan memenuhi peraturan dan tata tertib dalam perkuliahan di kampus kami.”

Selanjutnya, orientasi ini juga di hadiri oleh Bagian Layanan Akademik yang rencananya akan membuat Email khusus bagi para mahasiswa asing. “Setidaknya, untuk membuat email khusus, kami perlu NIM dan nama lengkap untuk data awal”.

Acara inti dalam kegiatan ini adalah pemaparan tentang orientasi mahasiswa yang di sampaikan oleh Kepala Pusat Kerjasama Internasional LP2M UIN Salatiga, Marissa Fran Lina, M.Pd. Materi yang di sampaikan diantaranya meliputi hak dan kewajiban mahasiswa asing, peraturan dan tempat tinggal bagi mahasiswa asing, serta isu isu kampus yang di diskusikan secara terbuka. (MFL)