Pada Rabu, 03 Juli 2024, Pusat Kerja Sama Internasional (PKSI) LP2M UIN Salatiga fasilitasi wawancara dengan para calon mahasiswa asing (MA) dari 5 negara dari berbagai belahan Benua Asia, diantaranya Filipina, India, Yaman, Pakistan dan Libya yang berjumlah 12 calon MA. Diantaranya 3 calon MA dari negara Yaman, 4 calon MA dari Sekolah Indonesia Davao (SID) Filipina, 3 calon MA dari india, 1 calon MA dari Pakistan dan 1 calon MA dari Libya. Wawancara dilaksanakan pada waktu yang sama.
Wawancara dilakukan kepada semua calon MA secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting. Wawancara dimulai dengan pembukaan dari Kepala Pusat Kerja Sama Internasional, Ibu Marisa Fran Lina, M. Pd., sebagai fasilitator kemudian dilanjutkan Bapak Hammam, Ph. D. selaku ketua LP2M sebagai pemimpin wawancara. Beliau menanyakan tentang motivasi calon MA untuk melanjutkan studi di UIN Salatiga. Ke 12 mahasiswa tersebut juga diwawancarai mengenai rencana setelah lulus.
Selanjutnya wawancara sesuai dengan fakultas dan prodi pilihan calon MA masing masing, yang mana tiap calon MA diwawancarai oleh unit dari fakultas dan prodi yang akan dipilih. Diantaranya Wakil Dekan, Kaprodi, Sekertaris Jurusan, dan Wakil Direktur. Wawancara dilanjutkan dengan sesi diskusi lalu ditutup dengan sesi foto untuk dokumentasi. (AF/ed.MFL)