Pada Senin, 26 Februari 2024 Pukul 10.00 WIB, halaman kantor Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang tampak ramai dengan para pemuda berjas almamater kuning. Pada saat itu diadakan apel penarikan mahasiswa KKN UIN Salatiga yang melaksanakan pengabdian di Kecamatan Bringin. Rombongan UIN Salatiga dipimpin oleh Kepala Biro UAPK, Drs. Suhersi, disambut oleh Camat Bringin, Mashudi, S.H. beserta jajaran FORKOPIMCAM Bringin.
Dalam sambutannya, pak Camat mengatakan bahwa keberadaan mahasiswa KKN UIN Salatiga di Kecamatan Bringin memberikan warna tersendiri dan disambut baik oleh masyarakat. Sementara itu, pak Kabiro menyampaikan terima kasih kepada pak Camat beserta jajarannya atas sambutan luar biasa dan pengalaman besar yang pastinya bermanfaat besar bagi mahasiswa.
Harapan kedepannya, semoga dimasa mendatang mahasiswa KKN UIN Salatiga bisa mengabdi kembali di Kecamatan Bringin dan menimba banyak ilmu di masyarakat.